Kali ini Zoro
Tekno akan membagikan tutorial bagaimana cara mengganti template blog anda
dengan sangat mudah. Memang pada dasarnya dari blogger sendiri menyediakan
beberapa pilihan template, namun pasti ada diantara kalian yang ingin mengganti
template blog sesuai dengan keinginan dan kebutuhan kalian, dimana kalian bisa
mendownload atau membeli template-template yang siap pakai dan SEO friendly
tentunya di beberapa situs penyedia template blog tersebut.
Baca Juga : Hal-Hal Yang Harus Diperhatikan Ketika Mengganti Templat Blog
Baca Juga : Hal-Hal Yang Harus Diperhatikan Ketika Mengganti Templat Blog
Untuk mengganti template di blog
sendiri ada dua cara, langsung saja simak langkah selengkapnya berikut ini
1. Langkah pertama adalah download terlebih dahulu template yang akan kalian pakai, Jika kalian sudah memiliki template yang akan kalian pakai, maka langsung saja ekstrak file template tersebut kemudian masuk ke halaman blogger kalian
2. Jika sudah, selanjutnya adalah masuk ke menu Tema
3. Jika
sudah masuk di menu tema, maka klik pada tombol “Backup / Pulihkan” yang berada
pada pojok kanan atas di halaman tersebut
4. Selanjutnya
akan muncul pop up dari Backup / Pulihkan tersebut, disini ada beberapa
pilihan, pertama adalah tombol download, tombol download digunakan untuk
mendownload atau membackup template yang sedang anda gunakan saat ini, fungsinya
adalah untuk menyimpan script tema yang sedang anda gunakan untuk menghindari
hal hal yang tidak diinginkan ketika pada saat mengganti template nantinya.
Namun untuk mengupload template kita gunakan tombol Pilih File
d
5. Lalu
cari folder direktori dari template yang sudah kalian download tadi, dan pilih
file yang berekstensi .xml pada folder template kalian, lalu klik dua kali atau
tekan tombol open.
6. Jika kalian sudah memilih template yang akan kalian pakai, maka langkah selanjutnya adalah klik tombol upload untuk memasang template tersebut pada blog kalian
Selesai sudah, template yang
kalian inginkan sudah terpasang pada blog kalian, mudah bukan? Namun seperti
yang saya katakan di awal ada dua cara untuk mengganti template pada blogspot, nah
cara yang satunya adalah pada halaman tema, pilih menu Edit HTML
Jika sudah, buka file yang
berekstensi .xml pada template kalian menggunakan teks editor, jika sudah maka
copy semua script yang ada di file .xml tersebut lalu paste pada blog kalian,
selanjutnya tekan simpan tema untuk melakukan perubahan. Hasilnya sama saja
dengan cara yang pertama tadi, yang membedakan hanyalah cara mengupload
template tersebut.
Dan selamat tampilan blog anda sudah
diperbarui, kalian bisa langsung cek dengan membuka halaman blog anda, jika ada
beberapa tampilan yang kurang sesuai kalian bisa setel di menu Tata Letak,
seperti halnya link media social kalian, atau pun setelan-setelan lainnya.
Selamat mencoba! Dan semoga bermanfaat artikel kali ini. Nantikan artikel
selanjutnya, kami akan membahas hal-hal yang perlu diperhatikan ketika akan
mengganti template pada blog.
Tidak ada komentar